Minggu, 15 Juli 2012

KENAPA QURMA DISUNAHKAN DALAM BERBUKA PUASA



Sebentar lagi kita akan memasuki bulan Ramadhan. Salah satu sunnah di bulan istimewa itu adalah menyegerakan berbuka puasa, terutama dengan kurma. Kenapa?

Tanaman kurma, atau yang dikenal juga dengan nama latin Phoenix dactylifera, adalah tanaman yang tumbuh di daerah beriklim panas. Tanaman ini berasal dari sekitar Teluk Persia dan telah digunakan sebagai makanan pokok oleh masyarakat di daerah Timur Tengah sejak dahulu kala.

Diriwayatkan dari Anas bin Malik: “Rasulullah pernah berbuka puasa dengan ruthab (kurma basah) sebelum shalat, kalau tidak ada ruthab, maka beliau memakan tamr (kurma kering) dan kalau tidak ada tamr, maka beliau meminum air, seteguk demi seteguk.”

Hadits diatas mengandung beberapa pelajaran berharga, antara lain: (1). Disunnahkan untuk bersegera dalam berbuka puasa. (2) Disunnahkan untuk berbuka puasa dengan ruthab (kurma basah), apabila tidak ada maka boleh memakan tamr (kurma kering) atau sesuatu yang manis, jika tidak ada juga maka cukup dengan minum air.

Dahulu, Rasulullah selalu berbuka dengan beberapa buah kurma sebelum melaksanakan shalat. Hal ini merupakan cara pengaturan yang sangat teliti, karena puasa itu mengosongkan perut dari makanan sehingga liver (hati) tidak mendapatkan suplai makanan dari perut dan tidak dapat mengirimnya ke seluruh sel-sel tubuh. Padahal rasa manis merupakan sesuatu yang sangat cepat meresap dan paling disukai liver apalagi kalau dalam keadaan basah. Setelah itu, liver pun memproses dan melumatnya serta mengirim zat yang dihasilkannya ke seluruh anggota tubuh dan otak. Sedangkan air adalah pembersih bagi usus manusia dan itulah yang berlaku alamiah hingga saat ini.

Imam Ibnul Qayim rahimahullah memberikan penjelasan tentang hadits di atas, beliau berkata: Cara Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam yang berbuka puasa dengan kurma atau air, mengandung hikmah yang sangat mendalam sekali. Karena saat berpuasa lambung kosong dari makanan apapun. Sehingga tidak ada sesuatu yang amat sesuai dengan liver yang dapat di disuplai langsung ke seluruh organ tubuh serta langsung menjadi energi, selain kurma dan air.

Karbohidrat yang ada dalam kurma lebih mudah sampai ke liver dan lebih cocok dengan kondisi organ tersebut, terutama kurma masak yang masih segar. Liver akan lebih mudah menerimanya sehingga amat berguna bagi organ ini sekaligus juga dapat langsung diproses menjadi energi. Kalau tidak ada kurma basah, kurma kering pun baik, karena mempunyai kandungan unsur gula yang tinggi pula. Bila tidak ada juga, cukup beberapa teguk air untuk mendinginkan panasnya lambung akibat puasa sehingga dapat siap menerima ma-kanan sesudah itu.

Hal senada juga diungkapkan oleh Dokter Ahmad Abdurrauf Hasyim dalam kitabnya Ramadhan wath Thibb. Menurutnya, yang sangat diperlukan bagi orang yang ingin berbuka puasa adalah jenis-jenis makanan yang mengandung gula, zat cair yang mudah dicerna oleh tubuh dan langsung cepat diserap oleh darah, lambung dan usus serta air sebagai obat untuk menghilangkan dahaga.

Zat-zat yang mengandung gula yaitu glukosa dan fruktosa memerlukan 5-10 menit dapat terserap da-lam usus manusia ketika dalam keadaan kosong. Dan keadaan tersebut terjadi pada orang yang sedang berpuasa. Jenis makanan yang kaya dengan kategori tersebut yang pa-ling baik adalah kurma khususnya ruthab (kurma basah) karena kaya akan unsur gula, yaitu glukosa dan fruktosa yang mudah dicerna dan diserap oleh tubuh.”

Maka, urutan makanan yang terbaik bagi orang yang berbuka puasa adalah ruthab, tamr kemudian air, kalau itu pun tidak ada, maka boleh menggunakan sirup atau air juice buah yang mengandung unsur gula yang cukup, seperti air yang di-campur sedikit madu, jeruk, lemon, dan sebagainya.

Qurma Kaya Khasiat

Kurma adalah buah, makanan, obat, minuman sekaligus gula-gula. Kurma juga memiliki beberapa khasiat yang sangat bermanfaat untuk kesehatan. Berikut adalah khasiat kurma ditinjau dari sudut pandang medis modern yang sekaligus mengu-atkan khabar al-Qur’an dan Sunnah.

Pertama, Tamr (kurma kering) berfungsi untuk menguatkan sel-sel usus dan dapat membantu melancarkan saluran kencing karena mengandung serabut-serabut yang bertugas mengontrol laju gerak usus dan menguatkan rahim terutama ketika melahirkan. Bahkan Allah memerintahkan kepada Maryam Al-Adzra (perawan) untuk memakannya ketika sedang nifas (setelah melahirkan). Kadar besi dan Kalsium yang dikandung buah kurma matang sangat mencukupi dan penting sekali dalam proses pembentukan air susu ibu. Kadar zat besi dan kalsium yang dikandung buah kurma dapat menggantikan tenaga ibu yang terkuras saat melahirkan atau menyusui.

Kedua, memudahkan persalinan dan membantu keselamatan sang ibu dan bayinya. Ruthab (kurma basah) dapat mencegah terjadi pendarahan bagi perempuan karena dalam kurma segar terkandung hormon yang menyerupai hormon oxytocine yang dapat membantu proses kelahiran. Hormon oxytocine adalah hormon yang salah satu fungsinya membantu ketika wanita atau pun hewan betina melahirkan dan menyusui.

Allah sendiri memerintahkan Maryam binti Imran untuk memakan buah kurma ketika akan melahirkan, dikarenakan buah kurma menge-nyangkan juga membuat gerakan kontraksi rahim bertambah teratur, sehingga Maryam dengan mudah melahirkan anaknya.

Al-Hafizh Ibnu Katsir rahimahullah membawakan perkataan ‘Amr bin Maimun di dalam tafsirnya: “Tidak ada sesuatu yang lebih baik bagi perempuan nifas kecuali kurma kering dan kurma basah.”

Dokter Muhammad An-Nasimi dalam Ath-Thibb An-Nabawy wal Ilmil Hadits (II/293-294) mengatakan, “Hikmah dari ayat yang mulia ini secara kedokteran adalah, perempuan hamil yang akan melahirkan sangat membutuhkan minuman dan makanan yang kaya akan unsur gula, karena banyaknya kontraksi otot-otot rahim ketika akan mengeluarkan bayi, terlebih lagi apabila hal itu membutuhkan waktu yang lama.

Ketiga, buah kurma, baik tamr maupun ruthab dapat menenangkan sel-sel saraf melalui pengaruhnya terhadap kelenjar gondok. Oleh karena itu, para dokter menganjurkan untuk memberikan beberapa buah kurma di pagi hari kepada anak-anak dan orang yang lanjut usia, agar kondisi kejiwaannya lebih baik.

Keempat, buah kurma Ajwah dapat digunakan sebagai alat ruqyah dan mencegah dari ganguan jin. Keenam, buah kurma dapat mencegah stroke. Ketujuh, buah kurma kaya dengan zat garam mineral yang menetralisasi asam, seperti Kalsium dan Potasium. Buah kurma adalah makanan terbaik untuk menetralisasi zat asam yang ada pada perut karena meninggalkan sisa yang mampu menetralisasi asam setelah dikunyah dan dicerna yang timbul akibat mengkonsumsi protein seperti ikan dan telur.

Kedelapan, buah kurma mengan-dung vitamin A yang baik dimana ia dapat memelihara kelembaban dan kejelian mata, menguatkan pengli-hatan, pertumbuhan tulang, meta-bolisme lemak, kekebalan terhadap infeksi, kesehatan kulit serta mene-nangkan sel-sel saraf.

Pendek kata, kurma akan memberikan manfaat yang luar biasa bagi tubuh, apalagi pada saat berpuasa. Jika tidak sempat sahur, makanlah kurma. Kandungan gizinya lengkap dan kalorinya cukup untuk membantu tubuh selama berpuasa. Selamat beribadah di bulan Ramadhan.

sumber : http://mediaaula.blogspot.com/2010/09/kenapa-disunnahkan-berbuka-dengan-kurma.html

Jumat, 13 Juli 2012

MENUNGGU [Ternyata Menyakitkan]

Detak waktu beranjak
Iringi laraku
Ku menantimu wahai pemikat hati

Sekujur tubuh menanti
Untuk dapat bertemu
Tolonglah hadir aku menantimu

Bila waktu tlah berlalu
Senja dan hatiku kelabu
Bila janji tak lagi berarti
Sayang akankah kau tepati

Menunggu ternyata menyakitkan
Terlambat sudah kini dirimu telah berlabuh
Pada yang baru

Menanti ternyata meletihkan
Sadarlah diri apalah arti cintaku ini
Akankah ku terus menunggu

Dan bila kaki tlah letih
Badanku mulai merapuh
Lihatlah kerasnya aku menantimu

Mungkin kau tak pernah peduli
Apakah ku tlah mati disini
Tolonglah hadir aku menunggu

ELZAEEN
 

Rabu, 11 Juli 2012

SENDIRI MENYEPI

Sendiri menyepi 
Tenggelam dalam renungan
Ada apa aku seakan kujauh dari ketenangan

Perlahan kucari 
Mengapa diriku hampa
Mungkin ada salah, mungkin ku tersesat
Mungkin dan mungkin lagi

Oh Tuhan aku merasa sendiri menyepi
Ingin ku menangis menyesali diri mengapa terjadi
Sampai kapan kubegini resah tak bertepi
Kembalikan aku pada cahaya-Mu
Yang sempat menyala benderang di hidupku

by : Edqoustic

 

PERISTIWA SUBUH

Tabuh Berbunyi Gemparkan Malam Sunyi
Berkumandang Suara Azan
Mandayu Memecah Sunyi
Selang Seli Sahutan Ayam

Tapi Insan Kalaupun Hanya Ada
Mata Yang Celik Dipejam Lagi
Hatinya Penuh Benci
Berdengkurlah Kembali
Begitulah Peristiwa Di Subuh Hari
Suara Insan Di Alam Mimpi

Ayuh Bangunlah
Tunaikan Perintah Allah
Sujud Mengharap Keredhaan-Nya
Bersyukurlah Bangkitlah Segera
Moga Mendapat Keredhaan-Nya
Begitulah Peristiwa Di Subuh Hari
Setiap Pagi Setiap Hari

Tabuh Berbunyi Gemparkan Malam Sunyi
Berkumandang Suara Azan
Mandayu Memecah Sunyi
Selang Seli Sahutan Ayam

Tapi Insan Kalaupun Hanya Ada
Mata Yang Celik Dipejam Lagi
Hatinya Penuh Benci
Berdengkurlah Kembali
Begitulah Peristiwa Di Subuh Hari
Suara Insan Di Alam Mimpi

Ayuh Bangunlah
Tunaikan Perintah Allah
Sujud Mengharap Keredhaan-Nya
Bersyukurlah Bangkitlah Segera
Moga Mendapat Keredhaan-Nya
Begitulah Peristiwa Di Subuh Hari
Setiap Pagi Setiap Hari

Minggu, 08 Juli 2012

Cinta Biru

Cinta Biru, cipt. Muchtar B

Walau rambut berubah hitam jadi putih, hati takkan berubah biar musim berganti. Cintaku untukmu sayangku untukmu.
Sampai kaki melangkah ku bertongkat kayu, hingga akhir nafasku melepaskan badan. Cintaku untukmu sayangku untukmu.

Tiada hari-hari yang aku lalui tanpa bayang wajahmu, hiasan senyummu mengikat jiwaku.
Diatas langit biru dan kedipan bintang, kucantum cita cinta hidup bersamamu. Jalinan cinta biru.
Sepuluh jariku kumohon padaMu, satukan jodohku ya Allah ya tuhanku.

sumber : http://pesonaevietamala.blogspot.com/2009/08/aduh-sayang.html 

Aku Masih Disini .....

bukamlah mulutku
ketika kau tau ku mulai banyak bicara
tentang kita kau tau ku rindu
biarkan saja aku
terus mengagumimu dan simpan cerita
tentangmu kau jauh dariku

biasanya sepi menemaniku
takkan hilang sampai kau kembali kesini

aku masih disini aku menunggumu
sampai kau kembali aku tetap begini
aku masih disini aku menunggumu
sampai kau kembali aku tetap begini

bukamlah mulutku
ketika kau tau ku mulai banyak bicara
tentang kita kau tau ku rindu
biarkan saja aku
terus mengagumimu dan miliki semua
darimu kau jauh dariku

biasanya sepi menemaniku
takkan hilang sampai kau kembali kesini

aku masih disini aku menunggumu
sampai kau kembali aku tetap begini
aku masih disini aku menunggumu
sampai kau kembali aku tetap begini

ELZAEEN .......... 08 Juli 2012 ...... malang

Sabtu, 07 Juli 2012

BUNDA…

Bunda…
Nama itu yang selalu membuat kedua mata ini basah oleh air mata...
Saat kuteringat padamu..
Maafkan aku yang belum dapat membuat bunda bahagia..
Padahal…
Tanganmu yang lembut dahulu selalu membelaiku
Wajahmu yang lembut dahulu selalu tersenyum padaku
Tutur katamu yang lembut dahulu selalu menasehatiku..
Yang mengajarkanaku dalam kebaikan..
Sisa-sisa ketegaran dan kesabaran yang masih terlihat diwajahmu…
ketegaran dan kesabaran hati dalam membesarkanku… mendidikku…

Bunda…
Saat kutatap wajahmu...ada keteduhan di bola mata itu..
Ada kelembutan dan kasih sayang yang amat dalam..
Kasih sayang yang tak kudapatkan pada manusia manapun..
Ketulusan hati yang terdalam..
Ketulusan untuk kebahagiaan anak-anakmu..
Namun saat ini kutak sanggup menatapmu..
Wajahmu yang bercahaya namun kini mulai menua...
kutakut membayangkan engkau pergi dari sisiku...

Bunda…
Kenangan bersamamu tak kan pernah terlupakan...
Kenangan yang indah masa kecil hingga ku dewasa...
Dan.. Bunda… saat ini akupun t'lah menjadi seorang bunda
Ku selalu ikuti teladan yang pernah Bunda berikan padaku
Dalam mendidik anak-anakku.. agar mereka menjadi pribadi yang baik
Pribadi yang sholeh..sholeha... semoga..
Rasa hati ingin selalu bersamamu..bunda
Berdekatan denganmu...menghiburmu… disaat-saat masa tuamu..

Bunda…
Maafkanlah anakmu yang belum dapat membahagiakanmu.…
Belum dapat membalas kebaikanmu..dan tak akan mampu..
Karena pengorbananmu tak dapat dibalas apapun di dunia ini
Walaupun emas sepenuh bumi tak akan dapat ‘tuk membayar kasih sayangmu..
Keiklasan dan kesabaranmu hanya Allah yang dapat mengganti..
Dengan Rahmat-Nya… dengan janji-janji-Nya…

Oh… Illahi Rabbi… Ya Allah..
Hanya do’a yang dapat kuhaturkan setiap saat untuk kedua orang tuaku…
Kasihanilah beliau.. wahai Yang Maha Pengasih..
Sebagaimana beliau mencintai dan menyayangiku serta mendidikku
diwaktu aku dalam asuhanya hingga saat ini…
Ampunkanlah dosa-dosanya.. wahai Yang Maha Pengampun…
Karena hanya Engkau zat yang dapat mengampuni setiap dosa…

Oh… Illahi Rabbi…Ya Allah..
Karuniakan beliau sisa usia yang penuh keberkahan..
Jadikan dimasa tua beliau ‘tuk merajut amal sholeh yang mendatangkan kecintaan-Mu..
mendatangkan keridhoan-Mu…
Karena itu adalah cita-cita terakhir setiap muslim
Dan bila telah Engkau tentukan akhir masa itu..
Ku pinta pada-Mu..dengan segenap jiwa raga ini...
Akhiri usia beliau dengan Khusnol khotimah... ya Allah….
Amin…ya Rabbal ‘Alamin….


"Oh..Bunda ada dan tiada dirimu kan selalu ada di dalam hatiku..."
~Rahayu Ws~

Sumber : http://laillanm.blogspot.com/2010/05/bunda.html



Doa yg Indah Untuk Ibundaku tersayang ...

BERSEDEKAH TANPA UANG

Dari Abu Dzar ra. berkata:

ada sekelompok sahabat Rasulullah berkata, "Wahai Rasulullah, orang-orang kaya telah memborong pahala. Mereka shalat sebagaimana kami shalat, mereka berpuasa sebagaimana kami berpuasa, namun mereka dapat bersedekah dengan kelebihan hartanya."

Beliau bersabda,"Bukankah Allah menjadikan bagi kalian apa-apa yang dapat kalian sedekahkan? Sesungguhnya pada setiap tasbih ada sedekah, pada setiap tahmid ada sedekah dan pada setiap tahlil ada sedekah, menyuruh kepada kebaikan adalah sedekah, dan mendatangi istrimu juga sedekah." ( Subhanallah walhamdulillahi walaillahaillah wallahuakbar )

Mereka bertanya,"Wahai Rasulullah, apakah jika seorang memenuhi kebutuhan syahwatnya itu pun juga mendapatkan pahala?"

Beliau bersabda,"Apa pendapatmu, bila ia menempatkannya pada tempat yang haram, apakah ia berdosa? Demikian pula bila ia menempatkannya pada tempat yang halal, ia akan mendapatkan pahala," (HR. Muslim)


Dari Abu Hurairah ra. berkata:
Rasulullah saw. bersabda,"Setiap ruas tulang manusia harus disedekahi setiap hari selama matahari masih terbit. Mendamaikan dua orang (yg berselisih) adalah sedekah, menolong orang hingga ia dapat naik kendaraan atau mengangkatkan barang bawaan ke atasnya merupakan sedekah, kata-kata yang baik adalah sedekah, setiap langkah kaki yang engkau ayunkan menuju ke masjid adalah sedekah, dan menyingkirkan aral dari jalan juga merupakan sedekah." (HR. Bukhari dan Muslim
)


Abu Dzar r.a. berkata : Nabi saw bersabda :

Pada tiap pagi ada kewajiban pada tiap-tiap persendian untuk bersedekah. Dan tiap tasbih itu sedekah, dan tiap tahlil (La ilaha Illallah) itu sedekah, dan tiap tahmid itu sedekah, dan tiap takbir itu sedekah, dan menganjurkan kebaikan itu sedekah, dan mencegah kemungkaran itu sedekah, dan cukup untuk menggantikan semua itu dua raka’at sunnat dhuha.(HR. Muslim)

Apakah dengan mengatakan tidak sempat yang menyebabkan kita tidak melaksanakan shalat dhuha? Bukankah ini hanya sunnah?

Saudaraku....
Setiap kita memiliki kesibukan masing-masing yang antara satu dengan yang lain tidak sama. Ada yang memang benar-benar sibuk sehingga tidak sempat untuk meluangkan waktu beberapa menit untuk shalat dhuha. Ada juga yang memang belum terdorong dan tergerak untuk melaksanakannya meskipun waktu luang sangat banyak dimilikinya.

Mari kita sempatkan waktu kita di hari ini untuk melaksanakan paling tidak dua rakaat shalat dhuha. Tidak butuh waktu berjam-jam. Hanya beberapa menit, mungkin sekitar 3 menitan. Dan manfaatnya pun sunguh luar biasa.

Abu Dzar r.a. berkata : Nabi saw bersabda :

Pada tiap pagi ada kewajiban pada tiap-tiap persendian untuk bersedekah. Dan tiap tasbih itu sedekah, dan tiap tahlil (La ilaha Illallah) itu sedekah, dan tiap tahmid itu sedekah, dan tiap takbir itu sedekah, dan menganjurkan kebaikan itu sedekah, dan mencegah kemungkaran itu sedekah, dan cukup untuk menggantikan semua itu dua raka’at sunnat dhuha.(HR. Muslim)

Tentu bukan hanya shalat dhuha saja yang kita luangkan waktu kita. Banyak hal lain yang bisa kita kerjakan. Jangan sampai, tidak mengerjakan aktivitas dunia juga mengabaikan bekal untuk ke akhirat. Bagaimana rangkaian waktu yang kita miliki benar-benar terisi dengan berbagai aktivitas yang sangat bermanfaat, baik untuk kebahagian di dunia maupun persiapan kebahagian yang abadi di akhirat.

Sumber : http://laillanm.blogspot.com

DOA CAHAYA

“Ya Allah ciptakanlah cahaya di hatiku, cahaya di lidahku, cahaya di pendengaranku, cahaya di penglihatanku, cahaya dari atasku, cahaya dari bawahku, cahaya di sebelah kananku, cahaya di sebelah kiriku, cahaya dari depanku, dan cahaya dari belakangku.

Ciptakanlah cahaya dalam diriku, perbesarlah cahaya untukku, agungkanlah cahaya untukku, berilah cahaya untukku, dan jadikanlah aku sebagai cahaya. Ya Allah, berilah cahaya kepadaku, ciptakan cahaya pada urat sarafku, cahaya dalam dagingku, cahaya dalam darahku, cahaya di rambutku, dan cahaya di kulitku”

Ya Allah, ciptakanlah cahaya untukku dalam kuburku … dan cahaya dalam tulangku”

Tambahkanlah cahaya untukku, tambahkanlah cahaya untukku, tambahkanlah cahaya untukku”

“...dan karuniakanlah bagiku cahaya di atas cahaya”
(Doa Rasulullah SAW)

Duhai Kekasih, melimpahlah seluruh cahaya...


Sumber : http://laillanm.blogspot.com/2010/11/doa-cahaya.html 

Ingin kusekap rinduku dalam ruang tanpa cahaya ....

Ingin kesekap rinduku dalam ruang tanpa cahaya
... Agar tak mencari di sudut tanpa makna
... Agar makin nyata yg tak kasat mata
... Agar tak liar mengejar berhala
... Agar sejenak terlepas dari edar masa
... Agar tersadar bahwa aku hanyalah tercipta


Ingin kesekap rinduku dalam ruang tanpa cahaya
... Agar tak kukenal rindu yg lain selain rindu pada-NYA
... Agar tak kukenal cahaya yg lain selain cahaya-NYA


Ingin kesekap rinduku dalam ruang tanpa cahaya
... Memaknai setiap ucap sebagai doa
... Menelusuri asa dalam kehendak-NYA
... DIA-lah Maha Pemberi Cahaya
... Kepada siapapun yang dikehendaki-NYA
... Cahaya di atas cahaya


Wahai Cahaya di atas cahaya
Wahai cahaya penyempurna jiwa
Sepercik saja... tanamkan cahaya-MU di hati hamba
Agar hati hamba dapat pula menjadi cahaya
Jangan biarkan jiwaku hampa
Terjebak dalam terang dunia
... Sesungguhnya... aku buta..

YA AWWAL... YA AAKHIR
Kehidupan bukan bermula dari kelahiran…
Tdk pula berakhir dgn kematian..
Sesungguhnya kehidupan bermula dari kehendak-MU
Dan akan berakhir pada kehendak-MU

Ingin kesekap rinduku dalam ruang tanpa cahaya
Seperti yg Tercinta tafakkur di gua Hira


"YA ALLAH,...
jadikanlah di dalam hatiku cahaya,...
dan didalam ucapanku cahaya,...
dan jadikanlah pada pendengaranku cahaya,...
dan jadikanlah pada penglihatanku cahaya,...
dan jadikanlah dari belakangku cahaya
dan dari depanku cahaya,...
dan jadikanlah dari atasku cahaya,...
dan dari bawahku cahaya, ...
YA ALLAH berikanlah kepadaku cahaya". (HR. Muslim & Abu Dawud)


Sumber : http://laillanm.blogspot.com/2010/12/ingin-kusekap-rinduku-dalam-ruang-tanpa.html